Puisi

Habis Gelap Terbitlah Terang

blank
Bagikan di media sosialmu

Oleh : Wening Cahyani

Di kala feodalisme berkuasa
Kolonialisme mencengkram
Adat istiadat pun bertahta
Agama tiada digenggam

Keresahan mengisi hati
Dalam diri seorang putri
Masa penuh dilema
Kultur budaya Jawa

Pingitan merajalela
Membatasi kaum wanita
Pendidikan terhenti
Serasa hidup di bui

Kartini seolah pejuang emansipasi
Mendobrak tembok tradisi
Membenci poligami

Singgah keimanan
Aturan Allah jadi panduan
Membimbing pemikiran
Tertuang dalam tulisan

Lembar demi lembar
Digores dengan qolam
Agar tergambar
Dan hidup tidak suram

Nilai-nilai agama tertuang
Benarlah Al Quran jadi pedoman
Makhluk jangan mnentang
Agar dapat kebahagiaan

Atmosfer kejumawaan
Aroma kebodohan
Berubah terang benderang
Habis gelap terbitlah terang

Disclaimer

Wacana Edukasi adalah sarana edukasi masyarakat. Silakan kirimkan tulisan anda ke media kami. Wacana Edukasi akan melakukan seleksi dan menayangkan berbagai naskah dari Anda. Tulisan yang dikirim bisa berupa Opini, SP, Puisi, Cerpen, Sejarah Islam, Tsaqofah Islam, Fiqih, Story Telling, Olah raga, Kesehatan, Makanan, ataupun tulisan lainnya. Tulisan tidak boleh berisi hoaks, mengandung SARA, ujaran kebencian, dan bertentangan dengan syariat Islam. Tulisan yang dikirim sepenuhnya menjadi tanggungjawab penulis.

Loading

Visits: 23

Comment here